Random Post
Loading...
Rabu, 09 Januari 2013

Membuat Shortcut ke Halaman Atas Blog (Back to Top)

4:53 PM


Fitur Back To Top/ Scroll To Top adalah fitur navigasi blog yang berfungsi sebagai shortcut agar pengunjung bisa kembali ke bagian atas halaman blog dengan cepat dan hanya dalam satu klik. 

Tombol back to Top Blogspot kali ini berjenis melayang (floating) dan berada di bagian pojok kanan bawah. Kodenya pun sedehana dan tidak menggunakan javascript/jquery sehingga waktu muatnya lebih pendek. Script ini dibuat berdasarkan perintah link yang mengacu ke wrapper (#) dengan ditambah aturan CSS position-styling. Easy.

Cara menambahkan fitur ini sangat mudah yaitu :
1. Login ke blog,
2. Masuk ke edit HTML
3. Cari kode tag </body> atau tekan Ctrl F kemudian ketik </body> 
3. Masukkan kode berikut tepat di atas </body> :

<a style="display:scroll;position:fixed;bottom:5px;right:5px;" href="#" title="Balik Ke Atas"><img border="0" src="http://cdn1.iconfinder.com/data/icons/glaze/48x48/actions/top.png"/></a>

Ganti title Balik ke atas dengan kata-kata anda, misalnya 'munggah', 'kembali ke atas', 'balik ke atas', 'meluncur ke atas', apalah terserah temen2. Fungsinya untuk notifikasi ke pengunjung tentang kegunaan tombol tersebut.

Untuk tulisan yang saya tulisa merah berikutnya itu adalah link dari gambar icon, jadi kalo misalkan temen2 pengen ganti dengan gambar lain silahkan saja. Tinggal ganti linknya. Saran saya jangan menampilkan gambar yang ukurannya terlalu besar, nanti akan memperlambat memuat halaman.

4. Kalau sudah, klik save template.
5. Selesai deh.


Namun tak ada salahnya jika sebelum menambah script tadi temen2 backup dulu template blognya.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Toggle Footer