Random Post
Loading...
Jumat, 16 September 2011

Bangkit dengan Kekuatan Al Quran

3:57 PM
Allah berfirman : "Dialah yang mengutus kepada kaum yang buta huruf seorang Rasul di antara mereka, yang membacakan ayat-ayat-Nya kepada mereka, dan mengajarkan kepada mereka Kitab (Al Quran) dan Hikamah (As Sunnah). Dan sesungguhnya mereka sebelumnya benar-benar dalam kesesatan yang nyata. Dan (juga) kepada kaum yang lain dari mereka yang belum berhubungan dengan mereka. Dan Dialah yang Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana" (QS. Al Jum'ah 2-3).
Tiga langkah Rasulullah saw dalam membangkitkan bangsa yang umi hingga menjadi umat terbaik di antara umat manusia (khairu ummah) adalah:

Pertama,
membacakan ayat-ayat Al Quran yang menarik perhatian manusia, yang merangsang kemampuan berfikir manusia dan menyentuh perasaan manusia sehingga bangkit.

Kedua,
membersihkan manusia dari segala noda dan belenggu kemusyrikan sehingga manusia hanya beribadah kepada Allah SWT semata.

Ketiga,
mengajarkan kepada manusia Al Quran dan As Sunnah serta hukum-hukum syariat yang terkandung di daam-Nya. Sejarah mencatat bahwa para sahabat Rasulullah saw adalah para pembaca dan penghafal Al Quran; mereka selalu mengiringi Rasulullah saw kemana saja berada dan berdakwah; mendengarkan ayat-ayat Al Quran yang dibacakan oleh beliau dan terangkan hukum-hukum-Nya; selalu mempelajari hukum-hukum syariat kepada beliau saw (tafaqquh fid diien).
manakala beliau mengirimkan pasukan jihad (saranya), maka tidak semua dikirim ke medan tempur, tapi sebagian tinggal di Madinah mengiringi beliau dan mempelajari ilmu dien dari beliau saw. serta mengajarkan kepada para mujahidin manakala mereka kembali dari medan jihad ke kota Madinah.
Tentang ini Allah SWT berfirman : "Dan tidak sepatutnya orang-orang mukmin tu semuanya pergi ke medan perang. Mengapa tidak diutus sebagian kelompok orang dari tiap kabilah untuk tetap tinggal (di kota Madinah) untuk mendalami pengetahuan agama agar mereka bisa memberikan peringatan kepada kaumnya nanti bila kaumnya telah kembali pulang dari medan Jihad ke kota Madianh agar kaumnya dapat menjaga diri mereka". (QS. Attaubah 122)
Dengan kebangkitan bangsa Arab yang umi menjadi umat islam yang senantiasa haus dengan ilmu-ilmu dan petunjuk dari Rasulullah saw, maka kaum muslimin generasi pertama di bawah kepemimpinan Rasulullah saw mampu menegakkan syariat di seluruh wilayah Jazirah Arab dalam tempo 10 tahun. Dan lima tahun setelah wafatnya baginda Rasulullah saw, yakni pada tahun 15H kaum muslimin di bawah kepemimpinan Khalifah Umar bin Al Khattab yang bangkit menegakkan dinul islam mampu membebaskan seluruh wilayah adidaya negara Persia dan memukul mundur adidaya romawi dari wilayah Syam hingga lari ke Constantinopel. Sehingga kekuasaan kota Madinah meliputi seluruh Jazirah Arab dan seluruh bekas wilayah adidaya pada waktu itu, yakni Rumawi dan Persia, dan kekuasaan itu terus meluas membebaskan seluruh bangsa manusia dari berbagai belenggu kemusyrikan dan kejahiliyahan peradaban mereka serta kezaliman penguasa mereka. Satu demi satu berbagai bangsa dan negara bergabung dengan kekuatan adidaya beru yang menyinari dunia dengan kekuatan islam.

Oleh karena itu, jika umat islam hari ini ingin bangkit kembali, maka tiga langkah Rasulullah saw mutlak untuk ditempuh secara bersama dan bersungguh-sungguh.
Wallahuallam

0 komentar:

Posting Komentar

 
Toggle Footer